Tidak semua fitur yang disajikan untuk kita oleh sebuah sistem operasi sebenarnya sesuai dengan apa yang kita butuhkan. Itu karena masing-masing orang memang memiliki kepentingan yang berbeda. Ada yang ingin menggunakan Windows 10 untuk mengedit foto, bermain game, browsing, sehingga desain 3D.
Namun tampaknya ada banyak sekali orang yang menggunakan Windows 10 dan menemukan bahwa fitur-fitur berikut ini dinilai tidak begitu penting dan justru mengganggu ketika digunakan. Apa sajakah itu? Cekidot!
- Cara Ubah Logon Screen di Windows 10
- GAWAT, update terbaru Windows 10 Dapat Menghapus Software Penting Secara Diam-Diam!
- 10 Aplikasi Hacking Online Untuk Menjebol Password Windows dan Website
5 Fitur Paling Mengganggu yang dimiliki Windows 10
1. Aplikasi Bawaan Windows 10
Tidak ada yang lebih menjengkelkan dibandingkan dengan bloatware . Bloatware atau aplikasi bawaan memang terkadang, atau bahkan sering kali hanya memenuhi storage karena fungsinya yang tidak begitu penting. Sayangnya, Windows 10 juga memiliki bloatware yang mengganggu karena mereka akhirnya menghilangkan mini game legenda dan menggantinya dengan Candy Crush Saga yang berstatus FREEmium . Selain itu, ia juga mengisi sistem operasinya dengan Bing Food and Drink atau bahkan Zune Music yang justru malah mengalami start menu, padahal jarang digunakan.
2. Integrasi OneDrive yang Mengganggu
Kedua ada integrasi OneDrive yang mengganggu. Dibandingkan dengan cloud storage populer lainnya, OneDrive dinilai masih kurang terkenal. Menyebalkannya adalah bagi setiap pengguna Windows, Anda akan diminta untuk menyimpan file-file pribadi secara default ke cloud storage itu. Mending kalo kapasitas besar, OneDrive baru saja menurunkan kapasitas bagi pengguna gratisnya yaitu 5 GB . Kecil amat.
3. Tracking Secara Agresif
Berbeda dengan versi-versi sebelumnya dari Windows, kali ini Windows 10 menyuguhkan fitur-fitur yang tergolong lebih mengerikan. Mereka secara terang-terangan mengatakan bahwa OS tersebut akan merekam dan mengkoleksi setiap data pengguna, seperti kontak, perilaku, rekaman suara, dan masih banyak lagi. Kita memang bisa mematikan pilihan tersebut, namun tentu saja bagi orang awam, hal tersebut bukanlah yang mudah untuk dilakukan.
4. Ketersediaan Settings dan Control Panel yang membingungkan
Siapa disini yang bingung dengan apa bedanya Settings dengan Control Panel yang disediakan secara terpisah di Windows 10? Kami juga bingung pada awalnya. Selama ini, Control Panel selalu menjadi pilihan utama dalam melakukan perubahan-perubahan pengaturan untuk sistem operasi itu sendiri. Namun semenjak diimplemetasikannya pilihan Settings pada Windows 8 dan berkelanjutan ke Windows 10, pengguna justru menjadi bingung karena pengaturan menjadi terbelah di antara kedua pilihan tersebut.
5. Update Berbentuk Pemaksaan
Ini nih titik terakhir, dan menjadi salah satu yang paling menyebalkan. Windows 10 secara default mengharuskan penggunanya untuk secara berkala meng-update windowsnya secara otomatis. Jika kita memiliki koneksi internet yang tidak terbatas sih ya bisa-bisa aja, tapi kan kenyataannya tidak. Tidak hanya pengguna di dalam negeri saja yang kesal, namun ternyata bagi pengguna Windows di berbagai tempat pun jengkel dengan update yang memaksa ini. Solusinya? Kami pernah berdiskusi dalam sebuah artikel berjudul Cara Ampuh Mematikan Fitur Windows Update di Windows 10 kok.
Itu dia 5 fitur Windows 10 yang selama ini membawa kekesalan bagi para penggunanya. Apakah ada mata yang kami lewatkan? Jangan lupa untuk share pendapat kamu melalui kolom komentar di bawah ini ya.
Artikel Menarik Lainnya:
- 5 Smartphone Mantap dengan Baterai paling Awet
- 6 Rekomendasi HP Android Rp 2 Jutaan
- Iklan Android terbaru ini Sindir Apple
- 8 Alasan Kenapa Orang Main Clash Royale di Android
- [Update] Daftar Harga Jual Akun ID Clash of Clans Town Hall 1 -11
- Kamu bisa dikatakan Gamer Kalo Kamu Ada Salah Satu Dari 8 Tanda Ini!
EmoticonEmoticon